Cara Membuat Keripik Daun Bayam Merah Hidroponik
Ada dua cara pemasaran produk pangan hidroponik, yaitu menjual pangan mentah atau menjual pangan olahan. Bila cara pertama belum memungkinkan untuk dilakukan atau bahkan mengalami surplus, mungkin ada baiknya mulai bergerak di bidang pemasaran olahan pangan, salah satunya membuat keripik daun bayam.
Cara Membuat Keripik Daun Bayam Hidroponik
Kita akan mengambil salah satu resep keripik daun bayam merah yang populer, salah satunya seperti yang telah dilakukan oleh Ibu Megie Yunita Maulid.Bumbu dan Bahan
- 125 ggram tepung beras
- 75 gram tepung sagu / kanji / tapioka
- 25 gram tepung terigu
- 1/2 sendok teh ketumbar
- 2 siung bawang putih
- 1 siung bawang merah
- 1 buah kemiri, goreng sebentar
- Daun bayam secukupnya
- Garam secukupnya
- Air bersih secukupnya
- Minyak goreng secukupnya
Cara Membuat Keripiki Daun Bayam
- Cuci bersih daun bayam hidroponik yang terpilih, kemudian tiriskan.
- Haluskan ketumbar, bawang putih, bawang merah, dan kemiri yang telah digoreng. Sisihkan.
- Siapkan wadah, masukkan tepung beras, tepung sagu/kanji/tapioka, bumbu halus, garam, dan air. Aduk rata hingga menjadi adonan dengan kekentalan sedang (tidak terlalu kental dan tidak terlalu encer, karena kalau terlalu encer adonan akan sulit menempel pada daun bayam). Cicipi sedikit adonan untuk mengetahui apakah rasa sudah pas atau belum. Sisihkan.
- Panaskan minyak goreng pada perapian sedang. Celupkan daun bayam ke dalam adonan hingga seluruh permukaan daun bayam tertutup oleh adonan, lalu masukkan daun bayam satu per satu ke dalam minyak yang sudah panas. Goreng daun bayam hingga adonan tepung berubah warna kekuningan dan mulai mengering. Angkat dan tiriskan di atas lapisan koran yang telah dialasi tisu dapur (ini berguna agar minyak menjadi lebih tiris).
- Diamkan sebentar hingga keripik daun bayam benar-benar dingin, lalu simpan dalam wadah kedap udara agar kerenyahannya tetap terjaga.
Kalau untuk konsumsi pribadi mungkin cukup disimpan dalam toples kedap udara, akan tetapi kalau targetnya untuk dijual Anda butuh kemasan cantik yang juga menggoda mata.
Nah, itulah resep keripik daun bayam hidroponik dari Ibu Megie. Sekarang giliran Anda yang mencobanya di rumah. Selamat berkreasi.
Daftar Pustaka
Sumber gambar: https://cookpad.com/id/recipe/images/0d1bc747c042181d
Sumber resep: Megie Yunita
Tidak ada komentar: